Filsafat Manajemen Pendidikan

 

Buku berjudul Filsafat Manajemen Pendidikan ini mencakupi konsep: filsafat, manajemen, dan pendidikan. Filsafat adalah induk segala ilmu atau ilmunya ilmu; yang mencari kebenaran secara mendasar dan mendalam; menggali kebenaran yang hakiki (hakikat) hingga ke akar-akarnya yang biasa disebut secara radikal. Secara prosedural, filsafat mencakupi tiga konsep, yaitu: ontologi, epistemologi, dan aksiologi. Ontologi adalah ilmu tentang “ada”, menunjuk kepada substansi ilmu yang dibahas, menjawab pertanyaan what (apa); epistemologi adalah ilmu tentang cara, pendekatan, atau metode,tentang terjadi atau timbulnya ilmu yang sedang dibahas, memberi jawab atas pertanyaan how (bagaimana); sedang aksiologi adalah ilmu tentang tindakan atau pelaksanaan dari ilmu yang sedang dibahas, memberi jawab atas pertanyaan tentang action/doing (tindakan/pelaksanaan atau kerja). Manajemen secara ringkas/sederhana mencakupi proses: plan (program/perencanaan), do (kerja: pelaksanaan, pengarahan, motivasi/dorongan), check/evaluation (pengawasan, penilaian, pengendalian) dan action (tindak lanjut). Pendidikan dalam hal ini adalah ilmu yang sedang ditelaah dari sudut pandang manajemen dan filsafat.
Seturut dengan prinsip dan prsedur terpapar di atas, maka isi buku ini akan diklasifikasikan ke dalam tiga bagian, yaitu Ontologi Filsafat Manajemen Pendidikan; Epistemologi Filsafat Manajemen Pendidikan; dan Aksiologi Filsafat Manajemen Pendidikan.

Judul : Filsafat Manajemen Pendidikan
Penulis : Prof. Dr. A.Y. Soegeng Ysh., M.Pd.
Penerbit: Magnum Pustaka Utama
ISBN : Dalam proses pengajuan
Harga : Rp. 105.000
Info Pemesanan : +6287839814456

Penerbit Magnum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar